Apa Itu Self Injury?

Gambar terkait


Self injury atau gangguan disorder yang memiliki kebiasaan menyakiti diri sendiri dengan melukai tangan atau bagian tubuhnya sendiri. Contoh nyata yang sering terjadi adalah cutting hand. Perilaku ini muncul di bawah tahap keinginan bunuh diri atau suicidal saat seseorang tidak mampu lagi menahan beban akibat depresi yang dialaminya.

Saya memiliki teman yang dulunya sering melakukan kegiatan cutting hand tersebut. Ia menuturkan sendiri bahwa alasan dibalik ia melakukan itu adalah semata untuk menumbuhkan rasa di dalam dirinya. Karena dalam kasus depresinya, ia sampai tidak bisa lagi merasakan sakit hati ataupun senang. Jadi seperti tidak merasakan perasaan apapun.  

Penanganan pada seseorang yang merasakan depresi hingga berada di titik terendah dan melakukan self injury tidaklah mudah. Semuanya harus dimulai dari diri sendiri. peduli pada diri sendiri dan mulai menyayangi diri sendiri merupakan faktor utama untuk menerima segala kekurangan atas yang dimiliki. Jangan lupa baca artikel tentang motivasi untuk mulai mencintai diri sendiri, klik link di samping, ya! http://katadankarsa.blogspot.com/2018/09/love-self-is-important.html

Komentar