Cara Simple Bantu Indonesia Kuatkan Rupiah

Hasil gambar untuk rupiah

Coba cek barang-barangmu mulai dari sepatu sneakers, high heels, tas, baju sampai make up. Jangan-jangan itu semua barang keluaran negara lain yang tidak lain dan tidak bukan merupakan hasil impor. Tapi ga salah juga sih kalau memang kamu punya uang lebih untuk membelanjakan itu semua. Tapi saat ini keadaan tukar rupiah sedang melemah dan sebaiknya pembelian produk-produk impor tersebut ditunda dulu. Bima Yudhistira selaku Ekonom Indef mengatakan bahwa “Kebiasaan membeli barang impor menyebabkan ketergantungan impor”

Ketergantungan akan barang impor ini menjadi momok besar akan semakin menurunnya nilai tukar rupiah apalagi jika tidak diimbangi dengan kegiatan ekspor. Padahal jika konsumen Indonesia lebih sering membeli produk dalam negeri, perlahan produsen lokal akan lebih percaya diri untuk terus mengembangkan brand-brand produknya dan mampu mengekspor barang-barangnya sehingga mengurangi ketergantungan akan barang impor. Setiap kita membeli barang impor pun ongkos kirim menggunakan mata uang asing. Semakin banyak kita menggunakan mata uang asing maka nilai rupiah pun akan semakin anjlok.

Nilai tukar mata uang juga tergantung pada permintaan mata uang tersebut. Jika permintaan akan mata uang itu meningkat maka nilai tukarnya pun akan ikut naik. Seperti yang terjadi saat ini pada mata uang dollar. Untuk menstabilkan permintaan rupiah kita bisa menukarkan mata uang dollar yang kita miliki loh.

Untuk yang hobi travelling juga jangan lupa pilih destinasi lokal dulu saat ini. Jika lagi-lagi perginya malah ke luar negero, mau tak mau mata uang yang akan digunakan hany a dollar lagi sehingga membantu menurunnya nilai tukar mata uang rupiah Indonesia. Padahal menurut Menteri Pariwisata devisa negara disumbangkan paling besar oleh kegiatan pariwisata, yaitu sekitar $17 miliar pada tahun 2018.

Berikut beberapa faktor internal melemahnya nilai tukar rupiah dikutip dari wawancara dengan ekonom INDEF:
  • ·         Defisit transaksi berjalan
  •        Lambatnya pertumbuhan ekonomi
  •        Berkurangnya cadangan devisa



Nah, daripada memperkeruh keadaan dengan membuat postingan di berbagai sosial mediamu tentang melemahnya rupiah serta terus-menerus menyalahkan pemerintah lebih baik mulai melakukan cara-cara sederhana seperti yang telah disebutkan di atas agar rupiah semakin menguat.

Komentar